Ini Dia Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Warna Maroon

Ini Dia Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Warna Maroon

Ini Dia Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Warna Maroon

Maroon adalah turunan dari warna merah. Warna ini cenderung lebih gelap dan memiliki nuansa yang lebih elegan dari warna merah pada umumnya. Maka, tak heran maroon sering dipakai untuk kebutuhan estetika, khususnya di dunia fashion. Banyak wanita mengandalkan baju warna merah maroon, seperti gaun maroon untuk menghadiri acara pesta di malam hari. 

Namun, bagi muslimah, memadukan baju maroon dengan warna jilbab yang sesuai bisa dibilang cenderung tricky. Apalagi jika baru pertama kali memakai outfit maroon, tak sedikit wanita yang bingung menemukan padanan warna jilbab yang pas untuk baju warna maroon. Lantas, apa saja warna yang cocok dengan merah maroon

Yuk, simak referensinya di bawah ini.

Baju Maroon Cocok dengan Jilbab Warna Apa?

Perpaduan warna yang kurang tepat dapat mengurangi daya tarik penampilan. Supaya look kamu tetap menawan, berikut adalah rekomendasi warna jilbab yang cocok dengan baju merah maroon:

1. Warna putih

jilbab warna putih Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves Blume Series In Blanc de Blanc

Sebagai warna netral, putih adalah warna yang cocok dipadukan dengan warna apapun, termasuk merah maroon. Padu padan baju warna maroon dengan jilbab warna putih dapat menciptakan look yang sederhana tanpa menghilangkan kesan elegan pada penampilan. OOTD di atas dapat kamu pakai ke acara outdoor party, seperti garden party

Apabila kamu ingin tampil lebih bergaya, tak ada salahnya memakai kerudung putih bermotif untuk dipadukan dengan baju maroon. Supaya kesan elegannya semakin kuat, padukan juga dengan bawahan berwarna maroon, seperti rok plisket maroon untuk tampilan yang anggun atau kulot warna maroon untuk look yang lebih santai. 

2. Warna hitam atau abu tua

jilbab warna hitam Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves Journey Series Shawl in Singapore

Selain putih, warna hitam atau abu tua juga dapat jadi pilihan yang aman dipasangkan dengan merah maroon. Memadukan jilbab warna hitam dengan kemeja atau outer warna maroon akan menciptakan penampilan yang serasi. Terlebih, jika kamu memakai jilbab warna hitam atau abu tua yang dipadukan dengan dress maroon, kombinasi keduanya akan sangat mendukung kamu tampil mewah dan elegan. 

Pilihlah kerudung hitam atau abu tua berbahan satin guna memberikan sentuhan glamor pada penampilanmu. Lengkapi juga OOTD dengan heels warna hitam atau maroon supaya tampilan semakin memikat. Tak hanya itu, kamu dapat menambahkan aksesoris, seperti bros untuk mempercantik penampilan. 

3. Warna maroon

jilbab maroon Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves The Grand Prix Series in Apex

Jika kamu tidak ingin ribet memikirkan padanan warna, memadukan baju warna maroon dengan jilbab maroon juga bisa menciptakan look yang matching, lho. Namun, supaya tak terkesan terlalu monoton, kamu bisa memberikan sedikit sentuhan gradasi warna, misalnya dengan memilih hijab maroon yang lebih gelap dibandingkan baju yang kamu pakai. 

Pilihan lain, kamu juga bisa memakai kerudung maroon yang bercorak putih agar menambah sentuhan kontras pada penampilan. Sebagai contoh, kombinasi baju maroon dengan kerudung maroon bermotif di atas mampu menciptakan tampilan yang attractive. 

4. Warna merah segar

jilbab merah Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves The Autograph Pleated Shawl in Cerise

Ingin penampilan yang lebih berani? Padukanlah baju warna maroon dengan jilbab warna merah darah atau jilbab warna merah segar. Perpaduan keduanya mampu menciptakan penampilan yang mencolok dan penuh semangat. 

Selain itu, gabungan outfit keduanya secara tidak langsung juga dapat memberikan kesan optimis pada penampilanmu. Jika tak ada jilbab warna merah darah di rumah, kamu bisa menggantinya dengan pilihan lain, seperti jilbab warna merah hati.

Bagi kamu ingin menambah koleksi jilbab warna merah yang elegan, Buttonscarves memiliki berbagai pilihan jilbab warna merah yang polos maupun bermotif. Tidak hanya itu, jilbab-jilbab warna merah Buttonscarves juga hadir dalam berbagai varian model, mulai dari plisket, voile square, hingga pashmina satin. Kamu bisa memilih model mana yang lebih kamu sukai. 

5. Warna silver

jilbab warna silver Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves Nada Series Shawl in Bass

Warna silver terkenal dengan kesannya yang mahal. Sebab itu, memadukannya dengan warna merah maroon adalah kombinasi yang pas untuk penampilan yang mewah. Jika kamu memiliki kebaya atau gamis berwarna merah maroon untuk menghadiri acara spesial, padukan dengan kerudung warna silver dapat jadi pilihan yang sempurna. 

Pakailah jilbab warna silver dengan detail laser cut pada pinggiran jilbab agar tampilan lebih bergaya. Bila memungkinkan, kamu juga bisa memakai kerudung warna silver bermotif agar menambahkan sentuhan modis pada penampilanmu. 

6. Warna soft pink

jilbab warna soft pink Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves Today’s Scarf in Cotton Candy

Warna selanjutnya yang cocok dengan merah maroon adalah warna pink. Kedua warna ini dapat menciptakan kesan yang manis sekaligus lembut saat dipadukan. Itulah mengapa memadukan baju maroon, contohnya tunik merah maroon dengan jilbab warna soft pink adalah ide yang bagus untuk kamu yang ingin tampil feminin. 

Style maroon dan pink di atas bisa kamu pakai untuk hangout atau jadi outfit kondangan. Dilengkapi dengan aksesoris ikat pinggang, penampilanmu akan terlihat semakin fashionable. Jika kamu mencari kerudung segi empat maupun pashmina warna pink dengan bahan yang lembut dan adem, Buttonscarves memiliki semua koleksinya di sini.

7. Warna ungu

jilbab ungu Cocok untuk Baju Warna Maroon

Buttonscarves Bimu Voile Square in Nautical

Buat kamu yang suka tampil beda, kamu dapat mempertimbangkan jilbab warna ungu gelap untuk dipadukan dengan baju warna maroon. Kombinasi keduanya dapat menciptakan tampilan yang unik, namun tetap elegan. Memakai outfit di atas mampu membuat penampilanmu terlihat ekspresif sekaligus anggun. 

Perlu diingat, jika benar-benar ingin memakai kerudung ungu untuk baju maroon, pastikan kamu memilih jilbab warna ungu yang gelap. Hal ini supaya OOTD kamu tetap senada dengan sama-sama memakai perpaduan warna yang deep. 

Baca Juga: Daftar Warna Baju Netral yang Cocok untuk Semua Bawahan

Itu dia, ladies, beberapa rekomendasi warna jilbab yang bisa kamu padukan dengan baju warna maroon. Semua koleksi jilbab dengan warna di atas bisa kamu dapatkan di Buttonscarves!

Tidak hanya mengutamakan keindahan, semua kerudung Buttonscarves juga mengedepankan kenyamanan. Jilbab-jilbab Buttonscarves terbuat dari bahan premium yang lembut dan nyaman digunakan di dalam ataupun di luar ruangan. Yuk, tunggu apa lagi? Belanja sekarang juga!

Back to blog

Latest articles

Inspirasi Outfit Cardigan yang Modern dan Sophisticated

Inspirasi Outfit Cardigan yang Modern dan Sophisticated

Baju Peach Cocok dengan Jilbab Warna Apa, ya? Cek di sini!

Baju Peach Cocok dengan Jilbab Warna Apa, ya? Cek di sini!

Jenis-jenis Sepatu Boots Berdasarkan Modelnya

Jenis-jenis Sepatu Boots Berdasarkan Modelnya

Tips Meratakan Warna Kulit Wajah, Jadi Lebih Cerah Berseri

Tips Meratakan Warna Kulit Wajah, Jadi Lebih Cerah Berseri

Ini Dia Perbedaan Cleanser dan Facial Wash yang Perlu Kamu Ketahui

Ini Dia Perbedaan Cleanser dan Facial Wash yang Perlu Kamu Ketahui

OOTD yang Sophisticated dengan Micro Bag

OOTD yang Sophisticated dengan Micro Bag

Rekomendasi Tas Kerja Wanita Simple Elegan ala Buttonscarves

Rekomendasi Tas Kerja Wanita Simple Elegan ala Buttonscarves

Aroma Parfum yang Cocok untuk Iklim Tropis dan Cuaca Panas, Segar Seharian!

Aroma Parfum yang Cocok untuk Iklim Tropis dan Cuaca Panas, Segar Seharian!

Jangan Salah, Ini Cara Menggunakan Sunscreen yang Tepat Bagi Kulitmu

Jangan Salah, Ini Cara Menggunakan Sunscreen yang Tepat Bagi Kulitmu

Ini Urutan Make Up yang Benar untuk Kulit Berminyak Agar Tahan Lama

Ini Urutan Make Up yang Benar untuk Kulit Berminyak Agar Tahan Lama

All articles

Categories

Beauty Fashion Other