Seringkali Tertukar, Ini Dia Perbedaan Bedsheet,Bedcover, dan Duvet!

Seringkali Tertukar, Ini Dia Perbedaan Bedsheet,Bedcover, dan Duvet!

Seringkali Tertukar, Ini Dia Perbedaan Bedsheet,Bedcover, dan Duvet!

Hi, BSLady!


Setelah kehadiran The Signature Bedsheet dan Duvet dari Buttonscarves beberapa waktu lalu ternyata masih ada beberapa BSLady yang bingung membedakan Bedsheet, Bedcover, dan Duvet cover. Penamaan perlengkapan tidur ini terkadang sedikit membingungkan. Ternyata ketiga hal itu berbeda dan memiliki fungsi yang berbeda juga. Jika kita tidak mengetahuinya bisa jadi kita menganggap ketiganya adalah hal yang sama padahal bentuknya pun bisa jadi berbeda. Yuk, simak apa saja perbedaan Bedsheet, Bedcover, dan Duvet! 


  • Bedsheet

  • Bedsheet atau lebih dikenal dengan sebutan sprei ialah perangkat tidur yang digunakan untuk melapisi kasur agar tidak bersentuhan langsung dengan penggunanya. Bedsheet atau sprei ini memiliki fungsi agar mencegah debu serta kotoran menempel pada kasur. Pada awalnya bedsheet hanya memiliki satu warna dan terbuat dari bahan linen, katun, atau sutra. Kini Bedsheet hadir dalam berbagai variasi motif dan warna yang cantik. Selain itu kini Bedsheet sudah banyak terbuat dari berbagai jenis kain seperti salah satunya serat bambu organik yang dikenal memiliki kualitas yang lembut dan memberikan kenyamanan ekstra. Bedsheet biasanya dilengkapi dengan fitted sheet, flat sheet, dan sarung bantal.


    Lalu apa perbedaan fitted sheet dan flat sheet? Fitted Sheet merupakan lapisan kain yang memiliki karet elastis di setiap sudutnya untuk memudahkan saat memasangkannya pada kasur. Sementara flat sheet merupakan sprei rata yang hanya selembar kain yang pemasangannya bisa dilipat disetiap samping dan pinggirannya ke bawah kasur atau matras, sesuai dengan lebar kasur tersebut.

     


  • Bedcover
  •  

    Bedcover merupakan salah satu perlengkapan tidur yang seringkali dipakai sebagai selimut. Pada dasarnya bedcover memiliki fungsi yang sama seperti sprei, yaitu untuk melindungi kasur dari debu dan kotoran. Selain itu, bedcover juga memiliki fungsi lain untuk mempercantik tampilan kasur. Namun karena bentuknya yang cukup tebal bedcover seringkali digunakan sebagai selimut yang menghangatkan saat tidur. Hal ini juga yang menjadi pembeda dengan bedsheet, bedcover biasanya lebih tebal daripada bedsheet atau sprei. Sama halnya dengan bedsheet, bedcover juga hadir dalam berbagai variasi motif dan bahan. Biasanya bedcover dijual secara terpisah atau satu paket dengan bedsheet.


  • Duvet Cover

  • Jika BSLady sering kali menginap di hotel, maka sudah tidak asing dengan duvet. Biasanya duvet digunakan di penginapan atau hotel berbintang. Duvet ialah kain dengan jahitan yang dapat diisi dengan isian quilt. Duvet ini memiliki fungsi seperti selimut yang dapat menghangatkan ketika cuaca sedang dingin dan terasa sejuk meskipun cuaca sedang panas. Lalu apa bedanya dengan bedcover? Berbeda dengan duvet yang dapat dicopot dan diganti dari isiannya, bedcover dan isinya selalu menyatu dan tak terpisahkan.


    Pemakaian duvet pada kasur akan memberikan nuansa kemewahan dan kehangatan. Duvet juga memiliki tekstur yang lembut dan dingin sehingga meberikan kenyamanan kepada penggunanya. Selain itu, duvet juga memiliki fungsi lainnya seperti menjaga kerapihan kasur, melindungi kasur agar tetap bersih, serta memberikan kenyamanan ekstra. 


    Kini banyak orang lebih memilih menggunakan duvet daripada bedcover, mengapa demikian? Duvet cenderung lebih hemat penyimpanan karena meskipun bentuknya besar, ia tidak begitu tebal. Kedua, duvet dapat diganti sesering mungkin sehingga menjaga kebersihan.


    Nah, itu dia perbedaan antara Bedsheet, Bedcover, dan Duvet yang seringkali kita menyamakan ketiganya padahal tentu saja memiliki fungsi yang berbeda. Kini BSLady tidak perlu bingung memilih perlengkapan tidur yang nyaman dan memberikan nuansa mewah untuk kamar karena Buttonscarves menghadirkan The Signature Bedsheet dan Duvet yang bisa kamu dapatkan secara terpisah. Cek selengkapnya  di sini!
    Kembali ke blog

    Latest articles

    Mengenal Kota Fashion Dunia, Jejak Buttonscarves Mengglobal

    Mengenal Kota Fashion Dunia, Jejak Buttonscarves Mengglobal

    Warna Pensil Alis yang Cocok untuk Alis Tebal & Cara Pakainya

    Warna Pensil Alis yang Cocok untuk Alis Tebal & Cara Pakainya

    Perawatan Kulit untuk Mature Skin dan Tips Makeup yang Tepat

    Perawatan Kulit untuk Mature Skin dan Tips Makeup yang Tepat

    Tutorial Make Up Korea Bagi Pemula, Flawless dan Natural

    Tutorial Make Up Korea Bagi Pemula, Flawless dan Natural

    Bahan Dasar Parfum yang Paling Sering ada di Parfum High End

    Bahan Dasar Parfum yang Paling Sering ada di Parfum High End

    Tips Mencuci Cardigan agar Tetap Terlihat Baru

    Cara Mencuci Cardigan yang Tepat agar Tidak Mudah Stretch

    Tips Berjalan dengan Anggun Saat Menggunakan Heels

    Tips Berjalan dengan Anggun Saat Menggunakan Heels

    Apa Itu Shading dalam Makeup dan Bagaimana Tekniknya? Simak di Sini

    Apa Itu Shading dalam Makeup dan Bagaimana Tekniknya? Simak di Sini

    Topi Bucket Hat

    Asal-Usul Bucket Hat yang Populer di Dunia Fashion

    Apa Itu Dark Spot pada Wajah, Penyebab, dan Cara Mencegahnya

    Apa Itu Dark Spot pada Wajah, Penyebab, dan Cara Mencegahnya

    All articles

    Categories

    Beauty Fashion Other